- Lionel Messi sudah mendarat di Miami
- Terlibat dalam peluncuran burger ayam Messi
- Mempromosikan menut Hard Rock Cafe terbaru
APA YANG TERJADI? Pemain nomor 10 yang legendaris ini belum juga menikmati waktunya untuk berpesiar selepas tiba di Amerika Serikat, segera mengumumkan peluncuran 'Messi Chicken Sandwich'. Itu menjadi menu terbaru dalam kemitraannya dengan Hard Rock Cafe, yang telah ia wakili sebagai duta usaha kuuliner itu sejak 2021.
GAMBARAN BESAR: Pemenang Balon d'Or tujuh kali ini memanfaatkan media sosial dengan video promosi yang memperlihatkan dirinya berada di dapur Hard Rock dengan status: “Mimpi lain menjadi kenyataan! Saya senang memperkenalkan kepada kalian Sandwich Ayam Messi yang baru yang saya buat dengan @HardRockCafe, terinspirasi oleh makanan favorit saya: Ala Milan! Jangan lewatkan!”
APA SELANJUTNYA BUAT MESSI MANIA? Dengan mural besar yang sudah dipamerkan, serta harga tiket yang melonjak menjelang debutnya, demam Messi mencengkeram Amerika Serikat musim panas ini, dan kemungkinan besar akan meningkat lebih jauh. Perkenalannya direncanakan berlangsung, Kamis (13/7).