"Luar Biasa" - Harry Maguire Dapat Sanjungan Bos Manchester United Erik Ten Hag

- Maguire tampil mengesankan saat melawan West Ham
- Melakukan banyak tekel penting
- Ten Hag memuji aksi sang pemain belakang
APA YANG TERJADI?
Harry Maguire melakukan beberapa intervensi penting untuk membantu Manchester United mengamankan tiga poin dalam lanjutan Liga Primer Inggris melawan West Ham pada Minggu (30/10) malam WIB tadi, termasuk memblok bola guna mencegah peluang bagus dari Jarrod Bowen dan melayangkan tekel keras pada Declan Rice.
APA YANG DIKATAKAN?
Ten Hag tak ragu melontarkan pujian untuk bek sentral tersebut setelah pertandingan. "Dia luar biasa dalam melindungi kotak [penalti]," ujarnya kepada BBC Sport. "Dia adalah pemain hebat dan bek yang sangat bagus dan kita telah melihat betapa pentingnya dia untuk skuad ini. Saya sangat senang untuk tim, tentu saja, tetapi juga Harry Maguire saat dia keluar dari lapangan dengan clean sheet."
GAMBARAN BESAR
Pertandingan semalam merupakan penampilan keempat Maguire di Liga Primer musim ini. Pemain internasional Inggris itu telah absen sejak awal September karena cedera hamstring dan kembali ke starting XI melawan West Ham, setelah sebelumnya juga diandalkan di pertandingan Liga Europa kontra Sheriff.
DALAM FOTO:



BERIKUTNYA BUAT UNITED?
Tim asuhan Ten Hag kembali beraksi pada Jumat (4/11) dini hari WIB ketika mereka menghadapi Real Sociedad di pertandingan terakhir babak grup Liga Europa.
Pilihan Editor
- Bobol Man City, Harry Kane Jadi Top Skor Sepanjang Masa Tottenham Hotspur
- Kado Madrid Untuk Barcelona: Gelar Juara La Liga! Pemenang, Pecundang, & Rating Real Yang Dihabisi Mallorca Usai Asensio Gagal Penalti
- Unik Banget! Winger Atletico Madrid Angel Correa Cetak Gol Dari Bangku Cadangan, Kok Bisa?
- Christophe Galtier: Lionel Messi 'Dibebaskan' Dari Tugas-Tugas Tertentu & PSG Harus Bekerja Untuk Dia