Lagi! Pemain Asing Liga 1 Teriak Indonesia Butuh VAR Karena Keputusan Wasit

Striker asing milik Dewa United, Karim Rossi, meluapkan rasa kecewa atas keputusan wasit pada laga kontra Persik Kediri.
Striker yang pernah membela Stoke City itu merasa bahwa Sewa United semestinya mendapatkan dua penalti pada laga kontra Persik.
Pada akhirnya, Dewa United menderita kekalahan, yang sekaligus jadi kemenangan pertama Persik pada kompetisi Liga 1 2022/23.
Rossi menuturkan bahwa Indonesia sudah semestinya menggunakan asisten video wasit, alias VAR, supaya tidak ada lagi keputusan yang tak populer.
"Sekali lagi drama besar di Liga 1. Dua penalti yang jelas tidak diberikan untuk kami. Kami tidak mendapatkan satu penalti pun sepanjang musim!" cuit dia.
"Kita membutuhkan VAR atau pertolongan untuk wasit. Ini adalah tugas kita, dan kami memiliki keluarga, setiap pertandingan ada keputusan yang buruk! Itu terlalu memengaruhi permainan," sambungnya.
Bukan kali pertama pemain asing Liga 1 teriak soal kebutuhan kompetisi Indonesia akan wasit. Belum lama ini, pemain PSIS Semarang Taisei Marukawa beberapa kali bicara soal kebutuhan akan VAR lewat media sosial pribadinya. Itu setelah, dirinya malah dianggap diving ketika dilanggar oleh pemain Madura United.
Once more big drama in Liga1. 2 clear penalties not given for us. We haven’t had 1 penalty all season! We need VAR or help for referees.This is our job and we have families,every game there is a bad decision! It’s affecting the games too much. @Indostransfer
— Karim Rossi (@K_Rossi9) December 17, 2022
Pilihan Editor
- Manchester City Rasa Juventus Calciopoli 2.0 - Ancaman Gelar Juara Dihibahkan Ke Manchester United & Liverpool
- Piala Dunia Antarklub 2022: Jadwal Pertandingan, Hasil, Klub, Live Stream & Channel TV
- 5 Hal Krusial yang Perlu Dibenahi Jurgen Klopp Di Liverpool
- Luka-Luka, Mantan Pemain Chelsea Christian Atsu Ditemukan Hidup di Bawah Reruntuhan Gempa Turki